Sunday, December 28, 2014

Belajar Riset Kata Kunci (Keyword)

Postingan kali ini akan membahas bagaimana cara melakukan riset kata kunci (keyword) dasar. Dengan menguasai serta memanfaatkan analisa dan riset kata kunci, artikel blog yang kita buat untuk konten postingan blog maupun website berpotensi untuk mendatangkan sejumlah kunjungan online dari mesin pencari.


belajar riset kata kunci analisa keyword


Langkah pertama, masuklah (login) ke gmail Anda, kemudian ketikkan https://adwords.google.com/KeywordPlanner  


belajar riset kata kunci analisa keyword


Lalu klik Masuk ke Adwords.  Isikan password / sandi gmail Anda, kemudian klik Masuk.


belajar riset kata kunci analisa keyword


Isikan Email, Negara, Zona waktu dan Mata Uang lalu klik Simpan dan lanjutkan.

belajar riset kata kunci analisa keyword

Kemudian klik Alat - Perencana Kata Kunci.

belajar riset kata kunci analisa keyword


Pilih Telusuri ide kata kunci dan grup iklan baru.

belajar riset kata kunci analisa keyword


Atur Penargetan. Jika Anda hanya ingin menampilkan hasil riset dari negara Indonesia saja, maka ubahlah Semua lokasi menjadi Indonesia, namun bila Anda ingin mendapatkan informasi negara lain, silahkan pilih negara yang Anda tuju.

belajar riset kata kunci analisa keyword

Anda pun bisa memilih kota, seperti Jakarta, Bekasi, Yogyakarta dll..... kemudian klik disembarang tempat bila sudah selesai melakukan pengaturan.

belajar riset kata kunci analisa keyword


Setelah setingan negara atau kota sudah sesuai dengan yang diinginkan, kita mulai menelaah setiap kata kunci yang akan dianalisa. Misalkan saya ingin membuat blog tentang tas,  ketikkan kata tas di kotak yang paling atas, lalu klik Dapatkan ide.

belajar riset kata kunci analisa keyword

Klik gambar pensil dan pilih Pencocokan persis.

belajar riset kata kunci analisa keyword

Klik Ya.

belajar riset kata kunci analisa keyword

Kemudian klik Ide kata kunci.

belajar riset kata kunci analisa keyword

Maka informasi mengenai kata kunci tas pun Anda dapatkan, dimana ada sekitar 40.500 orang dalam satu bulan mengetikkan atau mencari  tas di mesin pencari. Namun, tingkat persaingan untuk kata kunci "tas" ini ternyata tinggi sehingga kita harus berusaha keras mengelola blog jika kita memilih kata kunci ini.

belajar riset kata kunci analisa keyword

Telusuri kebawah informasi lainnya yang masih memiliki relevansi dengan kata kunci "tas". Untuk pemula dapat memilih kata kunci yang tingkat persaingannya rendah dengan tingkat penelusuran minimal 1000.  Namun, bila kata kunci yang Anda sukai ternyata hanya memiliki jumlah penelusuran bulanan rata-rata yang rendah, misalkan 300 atau 500 Anda dapat mengkombinasikannya dengan kata kunci lain yang memiliki tingkat persaingan tinggi dan jumlah pencari cukup banyak.

belajar riset kata kunci analisa keyword

Klik tanda panah kanan untuk melihat hasil lainnya, atau klik Unduh bila ingin mendownloadnya dalam format Excel (CVS).

belajar riset kata kunci analisa keyword

belajar riset kata kunci analisa keyword

Misalkan dari 801 hasil kata kunci tas, saya pilih beberapa keyword dengan tingkat persaingan rendah dan menengah sbb :


tas export (3.600 - Low)
tas distro (2.900 - Low)
tas unik, tas batik, tas exsport (1.900 - Low)
tas lucu (1.600 - Low)
tas prada, gambar tas (4.400 - Low)
tas etnik, tas laptop eiger (1.000 - Low)
toko grosir tas murah, tas sekolah anak perempuan, tas handmade, gudang tas (880 - Low)

tas ransel (6.600 - Mid)
grosir tas murah (6000 - Mid)
tas pesta , tas laptop, tas cantik (5400 - Mid)
tas kulit (4.400 - Mid)
tas wanita branded, tas model terbaru, tas branded original (2.900 - Mid)
tas fashion (1.900 - Mid)
tas kerja (1.300 - Mid)
tas elizabeth (14.800 - Mid)

Saya akan memilih mana yang akan dijadikan Kata Kunci (Keyword) Utama dan Kata Kunci Turunan (Sampingan), saya bisa pilih Tas Export atau Tas Unik sebagai kata kunci utama dan Tas Ransel, Tas Lucu, Tas Cantik, Tas Fashion dan Tas Kerja sebagai keyword sampingan.

Kemudian saya bisa membuat judul dan alamat blog dengan menggunakan / menyisipkan kata kunci tersebut dan  melanjutkannya dengan membuat artikel serta merubah (rename) nama file foto untuk menunjang artikel (konten).

Perbanyaklah membuat artikel dengan menggunakan kata kunci hasil riset, kemudian evaluasi hasilnya secara berkala dengan mengetikkan kata kunci tersebut di google, apakah postingan Anda berhasil masuk di halaman utama mesin pencari.....

Selamat mencoba....







Friday, December 5, 2014

Tips menambahkan follower Google Plus

Tips manual ini saya coba terapkan ketika akan menambah jumlah follower dari 55 menjadi 800. Estimasi waktu yang diperlukan sekitar satu mingguan, tergantung seberapa banyak jumlah orang yang kita ikuti. Caranya cukup melelahkan memang, namun ada manfaat positif yang bisa kita dapatkan dengan mem-follow banyak orang, yaitu berpotensi untuk memperoleh follower yang aktif.

cara menambah follower google plus (G+)


Adapun langkah yang bisa dilakukan :
1. Masuk ke akun pribadi atau page Google Plus (G+) yang mau ditambah follower (pengikutnya). Sebagai contoh, saya gunakan page Info Bisnis Online dan Internet marketing yang telah berhasil mendapatkan follower di atas 700 dengan link :

google.com/+MasresinfoBlogspotInternetMarketingdanBisnisOnline

https://plus.google.com/+MasresinfoBlogspotInternetMarketingdanBisnisOnline/posts

2. Lihatlah postingan yang Lagi ngetren. Caranya dapat membaca postingan :


cara menambah follower google plus (G+)



3. Pilihlah postingan yang mendapat VCS (Vote (+1), Comment (Komentar) dan Share) yang terbanyak.

cara menambah follower google plus (G+)


 Kemudian klik foto gambar orang yang berada di bawah postingan. Mulailah melakukan proses penambahan teman, bisa satu-satu hingga semuanya ditambahkan atau Anda seleksi hanya orang-orang tertentu yang akan Anda tambahkan.

cara menambah follower google plus (G+)


Terkadang baru menambahkan beberapa orang muncul notifikasi "Anda telah mencapai batas harian untuk menambahkan orang ke lingkatan......", abaikan saja notifikasi tersebut, lanjutkan proses penambahan teman hingga 1000 atau lebih dalam seharinya. Postingan yang Lagi ngetren adalah postingan yang populer (banyak mendapatkan respon VCS) dalam waktu 3-4 hari, sehingga ketika kita menambahkan orang disana, berarti kita menambahkan orang yang aktif menggunakan Google Plus dan tentunya peluang untuk mendapatkan follow back (follback) cukup besar.

Biasanya range follback berkisar antara 15-20%, artinya bila Anda menambahkan banyak orang, kemungkinan Anda  mendapatkan follback sekitar seperlima (1 banding lima). Sebagai contoh, bila Anda ingin mendapatkan 700 follower, setidaknya Anda harus menambahkan 700 x 5 = 3.500 pengguna aktif G +.


cara menambah follower google plus (G+)


4. Apabila semua orang yang aktif dalam postingan Lagi ngetren sudah Anda tambahkan, Anda dapat pula melihat serta menambahkan jumlah pengikut dari si pembuat posting populer. Pada contoh di atas, saya lihat profile Mba ainun foe memiliki sekitar 160ribu follower. Klik Tentang, lalu klik jumlah angka yang tertera di samping kanan tulisan Dia ada di lingkaran orang ini. Setelah keluar kotak yang berisi jumlah followernya, Anda dapat melanjutkan proses penambahan orang yang ada disana.


cara menambah follower google plus (G+)


Demikian Tips menambah jumlah follower Google Plus (G+).


Semoga bermanfaat.




Thursday, November 27, 2014

Tips Menebalkan, Membuat Miring dan Mencoret Postingan Google Plus (G+)

Tips Sharing Google Plus (G +) kali ini membahas tentang bagaimana cara merubah huruf, kata atau kalimat menjadi bercetak tebal (Bold) dan miring (Italic). Kita hanya perlu menambahkan kode tertentu di awal dan akhir kata.



cara membuat huruf tebal dan miring di google plus (G+)


Untuk memberi efek tebal gunakan kode *.
Taruh kode *di awal dan di akhir huruf / kata / kalimat yang ingin ditebalkan*

Contoh : *Terima kasih Cinta*
Ketik *Terima kasih Cinta* pada status, lalu klik Share.
Hasil yang akan terlihat di status pos : Terima kasih Cinta


cara menebalkan huruf kata kalimat pada postingan di google plus (g+)


Untuk memberi efek miring gunakan kode _
Taruh kode _di awal dan di akhir huruf / kata / kalimat yang ingin diberi efek miring_

Contoh_Atas nama Pengabdian, Pengorbanan serta Ketulusan Tak Berbalas_ 
Ketik _Atas nama Pengabdian, Pengorbanan serta Ketulusan Tak Berbalas pada status, lalu klik Share.
Hasil yang akan terlihat di status pos : Atas nama Pengabdian, Pengorbanan serta Ketulusan Tak Berbalas 

cara membuat miring huruf kata kalimat pada postingan di google plus (g+)



Untuk mencoret gunakan kode -
Taruh kode -di awal dan di akhir huruf / kata / kalimat yang ingin dicoret-

Contoh : -Kesalahan demi Kesalahan Hendaklah Terhapus..........Sirna-
Ketik  -Kesalahan demi Kesalahan Hendaklah Terhapus..........Sirna- pada status, lalu klik Share.

cara mencoret huruf kata kalimat pada postingan di google plus (g+)


Demikian Tips singkat untuk memberi efek pada huruf, kata atau kalimat di Google Plus (G +). Dengan menerapkan tips di atas, kita dapat memberi penekanan dan kesan tersendiri untuk memperkuat pesan yang ingin kita sampaikan. Semoga bermanfaat.


Ingin Belajar Nge-Blog Plus Google +?


Ebook Belajar Membuat Gmail, Blogspot dan Google Plus Basic 1



Info :

Mas Res



Wednesday, November 26, 2014

Cara mengetahui postingan yang lagi ngetren di Google Plus


Cara mengetahui postingan yang lagi ngetren di Google Plus


Tak sedikit orang yang mungkin belum tahu bagaimana cara melihat postingan yang lagi ngetren di Google Plus (G +). Hal ini disebabkan karena settingan bahasa di awal saat  membuat akun gmail. Sebagai contoh saya berikan sebuah tampilan yang tidak ada keterangan mengenai Lagi Ngetren.


Cara mengetahui postingan yang lagi ngetren di Google Plus


Sekarang bandingkan dengan tampilan di bawah ini :

Cara mengetahui postingan yang lagi ngetren di Google Plus

Bila kita klik Lagi ngetren, maka akan tampillah postingan dari para pengguna Google Plus yang banyak mendapat Vote (+1), Komentar dan Share.


Cara mengetahui postingan yang lagi ngetren di Google Plus

Biasanya postingan yang muncul di bagian ini cukup menarik dari segi judul, isi maupun tampilan sehingga mampu mengundang respon  banyak orang untuk mengapresiasi, mengomentari serta membagikan ulang.

Untuk bisa menampilkan info Lagi ngetren, tidaklah sulit, ikuti saja langkah-langkah di bawah ini :

1. Klik gambar profile di pojok kanan atas, lalu pilih Account.

Cara mengetahui postingan yang lagi ngetren di Google Plus

2. Kemudian klik Language.

Cara mengetahui postingan yang lagi ngetren di Google Plus

3. Ubah menjadi Bahasa Indonesia, lalu klik Reload.

Cara mengetahui postingan yang lagi ngetren di Google Plus


Cara mengetahui postingan yang lagi ngetren di Google Plus

4. Sekarang coba masuk ke profile Google Plus. Klik kanan foto icon, kemudian klik Lihat profil.

Cara mengetahui postingan yang lagi ngetren di Google Plus

5. Silahkan Klik Lagi ngetren dan nikmati postingan terpilih yang tampil disana.


Cara mengetahui postingan yang lagi ngetren di Google Plus




Tuesday, November 25, 2014

Tips Mendapatkan URL Unik Profile Google Plus (G+)

tips cara mengganti dan mendapatkan url unik profile google plus


Ketika asik beraktivitas di dunia google plus, pernahkan kita memperhatikan link profile google plus (g+) kita atau seseorang? Bila kita cermati, ada 2 jenis URL profile yang mudah ditemukan. Pertama, link profile Google Plus dimana masih berupa deretan angka yang cukup panjang....

Contoh : 

https://plus.google.com/u/0/101570706663724366843


tips cara mengganti dan mendapatkan url unik profile google plus



Angka 101570706663724366843 merupakan kode akun profile yang belum diganti menjadi sebuah nama atau kata unik.


Coba bandingkan dengan :

https://plus.google.com/u/0/+MasRes96


tips cara mengganti dan mendapatkan url unik profile google plus



Terkesan berbeda bukan? Untuk bisa mengganti serta mendapatkan URL unik, ada beberapa langkah yang perlu dilakukan :
1. Usia akun google plus sudah lebih dari 1 bulan (bisa 2 bulan atau lebih)
2. Memiliki follower atau lingkar pertemanan minimal 30 orang
3. Aktif melakukan posting, bisa menulis status, berbagi foto, video dan lain sebagainya


Untuk studi kasus, seberapa cepat sebuah akun google plus bisa mendapatkan fasilitas penggantian URL, saya akan uji coba kepada akun The Maestro. Tercatat hari ini, Selasa - 25 November 2014, usia akun ini sudah lebih dari 6 bulan, namun belum memiliki teman / follower serta postingan.

tips cara mengganti dan mendapatkan url unik profile google plus
Posisi 25.11.2014 [22:35] : 0 follower & 0 postingan

Saya coba targetkan dalam waktu sekitar satu minggu, misalkan tanggal 01 Desember 2014, akun The Maestro bisa mendapatkan URL unik. Untuk bisa menambahkan banyak teman dalam waktu cepat akan saya share tipsnya pada postingan berikutnya. Guna memanfaatkan waktu yang ada, saya akan mulai melakukan proses penambahan teman baru, serta aktif menshare postingan yang Lagi Ngetren di Indonesia.


tips cara mengganti dan mendapatkan url unik profile google plus
Posisi 25.11.2014 [23:35] : 1 pengikut , 49 orang di lingkaran & 6 postingan


UPDATE : 26.11.2014 [11:15] 
Ternyata dengan menggunakan akun google plus The Maestro, kemudian menambahkan 49 orang dan mendapatkan 10 follback (ditambahkan kembali)serta 6 postingan reshare, hanya dalam waktu 1 hari (Mulai aktif 25 November hingga 26 November)layanan untuk mendapatkan URL khusus sudah tersedia.


tips cara mengganti dan mendapatkan url unik profile google plus
Posisi 26.11.2014 [11:26] : 1 pengikut , 49 orang di lingkaran & 6 postingan

Klik Dapatkan URL bila ingin segera menggantinya.


tips cara mengganti dan mendapatkan url unik profile google plus


Kita dapat menambahkan kata lain yang diinginkan dan lihat ketersediaannya. Jika sudah merasa cocok, klik untuk mencentang Saya menyetujui Persyaratan Layanan, kemudian klik Ubah URL.

tips cara mengganti dan mendapatkan url unik profile google plus

Bila nama atau kata yang kita inginkan ternyata sudah diambil orang, maka kita perlu mencari tambahan karakter sebagai pembeda.
tips cara mengganti dan mendapatkan url unik profile google plus
Sebagai contoh, saya coba tambahkan angka 96 dan terlihat ada tanda centang hijau yang menginformasikan bahwa +TheMaestro96 dapat dipakai. Klik Ubah URL kembali untuk melanjutkan.

tips cara mengganti dan mendapatkan url unik profile google plus


Seringkali Google akan meminta kita memasukkan nomor handphone untuk melakukan verifikasi. Masukkan nomor ponsel, lalu klik Kirim kode. Siapkan handphone karena dalam waktu beberapa detik, kode verifikasi segera dikirim melalui SMS.

tips cara mengganti dan mendapatkan url unik profile google plus

Setelah kode verifikasi diterima, masukkan kode tersebut lalu klik Verifikasi.

tips cara mengganti dan mendapatkan url unik profile google plus

URL unik baru akan dibuat, klik Konfirmasikan pilihan bila sudah OK.

tips cara mengganti dan mendapatkan url unik profile google plus
Selamat, URL unik sudah berhasil didapatkan !


tips cara mengganti dan mendapatkan url unik profile google plus



Mari Belajar Google Plus (G+)....


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...